Resep Onigiri - Cyber-SvD

Breaking

Feb 26, 2015

Resep Onigiri

Onigiri (Nasi Kepal)


Jika anda sering menonton anime atau film kartun Jepang, pasti pernah melihat makanan yang bernama nasi kepal atau sering juga disebut dengan onigiri ini. 
Onigiri/Nasi kepal memang adalah merupakan salah satu makanan khas asal Jepang yang membuat orang penasaran sehingga banyak orang dari berbagai negara yang tertarik ingin mencobanya.
Berikut Resep Membuat Onigiri.





Bahan Onigiri :
  • 40 gram tuna kalengan
  • 400 gram nasi
  • Garam secukupnya
  • 2 lembar nori  (dipotong persegi panjang atau sesuai selera anda)
  • 1 sdm mayonaise (bisa diganti dengan sauce kesukaan anda)

Cara Membuat Onigiri  :
  1. Langkah pertama, Campurkan tuna kalengan (tanpa minyaknya) dengan mayonaise sampai merata.
  2. Selanjutnya, sebelum digunakan, campur nasi dengan sedikit garam kemudian ratakan.
  3. Ambil nasi sebesar ukuran onigiri yang ingin anda buat, 
  4. Kemudian masukkan sedikit isian tuna mayo pada bagian tengahnya, lalu tutup kembali dengan nasi 
  5. Jangan lupa tambahkan nori pada ditengahnya dengan sedikit agak ditekan agar bisa menempel dengan sempurna. 
  6. Setelah itu simpan onigiri di atas piring dan onigiri buatan anda siap untuk disajikan.
Tips:
  • Untuk membentut onigiri dengan lebih mudah, anda bisa menggunakan cetakan onigiri bentuk segitiga atau cetakan kue bundar maupun bentuk segitiga sudut tumpul.
Itulah resep untuk membuat Onigiri (nasi kepal) ,makanan ini sangat sederhana sehingga mudah untuk dibuat.


No comments: